Minggu, 13 April 2014

Habis Manis Sepah Dibuang



Pada hari senin, 14 April 2014 seperti biasa diadakan upacara pengibaran bendera yang merupaka agenda rutin di SMP Negeri 3 Muntok. Sebagai petugas upacara merupakan perwakilan dari kelas VII C dan selaku Pembina upacara Bapak Suparno, S.Pd 



Dalam amanatnya Pak Suparno yang biasa dipanggil Sir Arno menyampaikan bahwa Ada tiga poin yang akan disampaikan pada upacara hari ini , Pertama petugas upacara bendera sangat bagus Cuma minusnya kelengkapan untuk penutup kepala atau topi yang belum kompak. Untuk yang berikutnya tolong dilengkapi lagi.


Kedua, Mengenai adipura, dalam amanatnya Sir Arno mangatakan mengapa setiap ada penilaian adipura siswa selalu disibukkan dengan menjaga kebersihan. Jikalau  setiap hari kita selalu menjaga kebersihan. Kalau kita setiap hari menjaga kebersihan maka dirasa tidak perlu lagi Pak darmi selaku Pembina 7K, Pak masrul selaku wakasek kurikulum maupun Pak yofi selaku wakasek kesiswaan memperingatkan para siswa untuk selalu membuang sampah pada tempatnya.  Apalagi kalau hari sabtu, pada saat istirahat pertama dan kedua. Seringkali menemukan tempat sampah, tempat sampahnya bukan berupa tong sampah tapi ada diantara Laboratorium bahasa dan kelas VIII C, bukan kelas VIII C yang makan disitu tetapi siswa kelas IX yang didominasi perempuan yang makan disitu. Bahkan terkadang mangkok/piring untuk makanan masih berserakan dan ditinggal di situ padahal kantin sudah disediakan sebesar itu. Dimana hati nurani kita sebagai siswa ibaratnya “Habis Manis Sepah Dibuang” dimana mangkok yang sudah digunakan ditinggalkan begitu saja. Seharusnya kalau sudah digunakan sudah sewajarnya dikembalikan ke kantin. Tidak hanya siswa yang dituntut menjaga kebersihan guru dan staf tata usaha juga demikian. Penilaian Adipura menurut informasinya hari rabu, 16 April 2014 tapi sebenarnya kita tidak seharusnya menghiraukan penilaian itu jikalau memang sekolah kita benar-benar bersih setiap harinya. Baik kelas dan lingkungannya. Kalau lingkungannya bersih maka kita juga sehat.


Ketiga, mengenai Ujian Nasional untuk tingkat SMA/SMK/MA sudah berperang hari ini. Masih sekitar 20 hari menuju Ujian Nasional bagi siswa/siswi SMP Negeri 3 Muntok khususnya kelas IX pada tanggal 5 s.d 8 Mei 2014. Tidak henti-hentinya diingatkan melalui media sosial facebook grup OSIS SMP NEGERI 3 Muntok agar siswa khusus kelas IX siap menempuh Ujian Nasional. Strategi menghadapi Ujian Nasional sudah diposting melalui blog sekolah. Kegiatan yang ada disekolah semuanya sudah diposting melalui blog sekolah (smpnegeri3muntok.blogspot.com). Bagi siswa yang punya HP model android ataupun blackberry silahkan dilihat dan dibaca blog sekolah dan dikomentari karena semua kegiatan sekolah sudah ada disitu. Syaratnya diluar jam sekolah (dirumah). Khusus kelas IX terlihat santai sekali dalam menghadapi Ujian Nasional. Nilai Ujian Nasional per mata pelajaran dibawah 4,00 dan rata-rata dibawah 4,00 dinyatakan tidak lulus. Untuk itu, waktu 20 hari yang masih tersisa digunakan semaksimal mungkin untuk belajar. Jaga kesehatan dan jangan keluyuran lebih baik mencegah daripada ada kejadian yang tidak kita inginkan.

1 komentar:

  1. Live Dealers - Casino Guru
    Live Dealers offers you the opportunity to earn 애니팡포커 money online 포커 배열 키보드 without putting your name in any trouble. 크롬 번역기 Play for 윌리엄 힐 free, and win real money. bet365es

    BalasHapus